Selamat Datang di penadiksi.com | *Mohon maaf jika terjadi plagiat/copy karya kalian oleh penulis di web ini, segera laporkan ke penadiksishop@gmail.com karena kami bergerak dalam pengembangan penulis, baik untuk pemula atau profesional dan keterbatasan kami dalam penelusuran terkait karya, kami ucapkan Mohon Maaf🙏*

PERAN ORANG TUA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DALAM DUNIA PENDIDIKAN - Tanti Maria

Sumber gambar : https://pixabay.com/illustrations/family-mother-father-childrens-1150995/

PERAN ORANG TUA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DALAM DUNIA PENDIDIKAN

OLEH: TANTI MARIA


Pendidikan merupakan hal yang penting untuk Pemberdayaan Sumber Daya Manusia dalam menunjang kehidupan setiap orang.

Di zaman sekarang semua orang tua berusaha agar anaknya dapat mengenyam pendidikan setinggi-tingginya, bahkan sebagian orang tua berusaha mencari sekolah atau perguruan tinggi yang berkelas, walaupun harus mengeluarkan banyak uang demi anaknya bisa bersekolah di sekolah yang memiliki kualitas yang bagus. 


Hal inipun terjadi pada kalangan orang tua anak berkebutuhan khusus yang mana banyak tantangan atau problematika yang mereka hadapi termasuk dalam hal menempuh pendidikannya. Dalam pandangan masyarakat atau lingkungan yang masih ada stigmatisasi dan diskriminasi terhadap anak berkebutuhan khusus inilah yang menghambat akses mereka untuk bersekolah atau menempuh pendidikan di sekolah - sekolah umum. 


Anak berkebutuhan khusus yang mengalami keterbatasan fisik sering di perlakukan tidak secara khusus termasuk dalam dunia pendidikan. 

Lingkungan sekolah yang kurang ramah, penerimaan Guru dan juga murid - murid lain, membuat mereka kurang percaya diri dan tidak nyaman untuk bersekolah di sekolah - sekolah umum.

Baca Juga : GURU HARUS TAHU: Karakteristik Perkembangan Sosial Emosional Pada Anak Usia Dini


Padahal mereka sangat ingin untuk belajar di sekolah umum. Kebanyakan masyarakat berpikir bahwa anak berkebutuhan khusus tidak bisa bersekolah di sekolah umum karena tidak bisa berinteraksi sama seperti anak lain pada umumnya.


Di sinilah peran pendidikan dalam keluarga sangatlah penting bagi anak berkebutuhan khusus, karena hal itu menjadi pendidikan dasar untuk anak berkebutuhan khusus mengenal lingkungan luar. Tentulah, orang tua pun sangat penting dalam memberikan asupan pendidikan di rumah, yang akan memberikan dampak positif kepada anak  berkebutuhan khusus. 


Misalnya dalam hal belajar berinteraksi dengan lingkungan sekitar dengan cara membawa anak keluar rumah sehingga anak bisa mengenal dunia luar. Karena masih banyak anak berkebutuhan khusus  di biarkan didalam rumah saja, tidak di sekolahkan, dan ada yang kurang diperhatikan sehingga anak menjadi tidak bisa mandiri karena tidak di beri kebebasan.


Keterlibatan orang tua dalam pendidikan anak berkebutuhan khusus dapat mendorong dan menentukan perkembangan pendidikan anak berkebutuhan khusus tersebut dan sebagai orang tua yang menjadi penanggung jawab utama dalam hal pendidikan anaknya. 


Oleh  karena itu, orang tua memiliki peranan penting dan ikut serta dalam pendidikan anaknya termasuk proses pembelajarannya agar  tercipta pembelajaran yang efektif bagi anaknya.

Baca Juga : Agama dan Stratifikasi Sosial (Pelapisan Sosial)


Orang tua anak berkebutuhan khusus wajib memberikan pendidikan anak, baik dirumah ataupun di sekolah dan memfasilitasi kebutuhan anaknya. 

Perlu adanya kerjasama antara Orang tua dan Guru serta pihak sekolah agar dapat menciptakan pendidikan yang baik dan bermanfaat bagi anak berkebutuhan khusus tersebut. 


Maka dari itu, diharapkan para orang tua anak berkebutuhan khusus, mari bawa anak kita ke sekolah, biarkan dia mengenyam pendidikannya agar bisa meraih impian dan cita - citanya, mampu mengenali lingkungan luar supaya bisa berinteraksi dengan sesama dan dapat hidup mandiri.


Terima kasih!

Diberdayakan oleh Blogger.
close
Afiliasi